Senin, 04 Januari 2010

Menanti Duel Hamilton-Button

LONDON - Musim 2010 akan menjadi era kebangkitan McLaren. Lebih dari itu, kejuaraan Formula 1 tahun ini bakal diwarnai duel-maut rekan setim. Siapa lagi kalau bukan Jenson Button dan Lewis Hamilton. Benarkah?

Semua itu adalah prediksi mantan pembalap Honda, Anthony Davidson. Davidson menilai Button berpotensi besar kembali menggerus popularitas Hamilton di kancah balap jet darat musim ini.

Syaratnya hanya satu: balapan kalem. Tak perlu terburu nafsu, Davidson mengingatkan. Percaya pada strategi. Karena bila nanti cocok, juara dunia F1 2009 itu mempu mengoptimalkan kinerja MP4-25. Sekaligus membantunya melibas Hamilton dan mempertahankan mahkota.

"Ini awal kebangkitan McLaren," cetus Davidson kepada crash.net Radio, Selasa (5/1/2010), "Karena mereka disokong dapur mesin Mercedes. Jadi mustahil mereka tidak akan melesat."

"Persoalannya hanya satu, siapa yang bakal menyelesaikan tugas lebih baik," tegasnya.

"Button bisa bekerjasama dengan Lewis, sekaligus mengancam posisinya. Menurut saya, dia akan melakukan tugas dengan baik, karena dia tidak gampang termakan isu," komentar mantan bintang Super Aguri tersebut.

"Jika mobilnya cocok, maka kita akan melihat penampilan spektakuler darinya," tandas Davidson.

(dnl)

0 komentar:

Posting Komentar